Rektor Melantik 14 Pejabat Struktural di Lingkungan Uniska

SEBANYAK 14 orang resmi dilantik sebagai pejabat struktural di lingkungan Universitas Islam Kalimantan (Uniska) Muhammad Arsyad Al Banjari (MAB) Banjarmasin, Sabtu (28/11/2020) di halaman Kampus Uniska MAB dengan menerapkan protokol kesehatan.

REKTOR Uniska, Prof. Abd Malik, SPt., M.Si., Ph.D usai kegiatan  mengatakan, pergantian jabatan atau rotasi tersebut merupakan hal yang biasa dan sangat wajar didalam institusi. Bahkan, dirinya menyebutkan rotasi jabatan ini merupakan salah satu cara dalam bentuk penyegaraan dalam bertugas.

“Disamping itu juga posisi pejabat lama sedang ada tugas belajar, sehingga dibutuhkan pejabat baru, dan pejabat lama yang bertugas bisa belajar leluasa dalam menempuh tugas belajar,” ungkapnya.

Dirinya juga berharap kepada para pejabat struktural yang resmi dilantik, bisa menjaga amanah dengan baik dan menjalankan tugasnya dengan serius. Namun dengan catatan tidak melupakan tugas sebenarnya sebagai dosen.

“Pejabat baru melanjutkan tugas program pejabat lama. Tugas utama dosen adalah jabatan fungsional dan menjadi aspek penilaian, sedang jabatan struktural hanya jabatan tambahan, sehingga diharapkan pejabat yang baru dilantik tetap memperhatikan jabatan fungsionalnya sebagai dosen” ujarnya.

Adapun mereka yang dilantik adalah :

  1. Dr Khuzaini, MM. sebagai Asisten Direktur I Pascasarjana Uniska MAB,
  2. Dr. Marhaeni Fajar Kurniawati, M.Si. sebagai Ketua Prodi Ilmu Komunikasi Pascasarjana Uniska MAB,
  3. Dr. Dra. Hj. Rahmi Widyanti, MSi sebagai Ketua Prodi Magister Manajemen Pascasarjana Uniska MAB,
  4. Dr. Hj. Sulastini, MM. sebagai Sekretaris Prodi Magister Manajemen Pascasarjana Uniska MAB,
  5. Dr. Hj. Dewi Merdayanty, S.Sos., S.Pd., M.AP. sebagai Ketua Prodi Magister Administrasi Publik Pascasarjana Uniska MAB,
  6. Ahmad Zacky Anwary, M.P.H. sebagai Wakil Dekan I Fakultas Kesehatan Masyarakat Uniska MAB,
  7. Chandra, SKM., M.Kes. sebagai Ketua Prodi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Uniska MAB,
  8. Zuhrupal Hadi, SKM., M.Kes. sebagai Sekretaris Prodi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Uniska MAB,
  9. Mahmudah, SKM., M.Kes. sebagai Kepala Bagian Tata Usaha Fakultas Kesehatan Masyarakat Uniska MAB,
  10. Ari Tri Fitrianto, M.Pd. sebagai Sekretaris Prodi Pendidikan Olahraga FKIP Uniska MAB,
  11. Akhmad Hulaify, S.H.I., MSi sebagai Kepala Lembaga Penjamin Mutu Uniska MAB,
  12. Dr. Akhmad Munawar, SH., MH. sebagai Kepala Biro Kehumasan Uniska MAB,
  13. Purboyo, SE., MM. sebagai Kepala Bagian Kepangkatan Uniska MAB,
  14. Defin Syahrial Putra, SE,.MM. sebagai Kepala Bagian Tracer Studi Uniska MAB.

“Saya ucapkan selamat kepada mereka, kita lebih tekankan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di kampus Uniska.” tambahnya.

Dirinya juga menegaskan saat ini ada sekitar 450 dosen di Uniska yang selalu didorong untuk mencapai kenaikan pangkat fungsionalnya agar nilai indeknya semakin baik dan tidak stagnan. Kita berharap agar mereka bisa naik jabatan fungsional misalnya dari lektor menjadi lektor kepala. Lalu dari lektor kepala menjadi guru besar.

“Untuk itu perlunya ada sinergitas antara rektorat dengan yayasan. Tercatat saat ini, ada 12 dosen yang mengikuti tugas belajar mengambil S3 di perguruan tinggi negeri dan swasta,” imbuhnya.

Sementara itu Ketua Yayasan Uniska MAB, Dr. Ir. H. Gusti Irhamni, MT. Mengatakan hal serupa. Pihaknya terus meupayakan serta mensuport dan memfasilitasi para dosen Uniska agar lebih berkualitas lagi.

“Ya, tujuannya supaya indek nilai SDM makin bagus dan para dosen itu diupayakan mampu membangun Uniska MAB agar diperhitungkan di tingkat nasional dan international, terutama ASEAN. Bukan hanya gedung Uniska saja yang megah, namun para dosennya sudah S3 semua,” pungkasnya.