Seminar dan Lokakarya Mata Kuliah Gabungan Universitas (MGU) Keislaman

Seminar dan Lokakarya Mata Kuliah Gabungan Keislaman UNISKA

Dalam rangka meningkatkan kualitas sasaran mata kuliah keislaman yang menjadi ciri khas UNISKA, Bidang Keislaman yang dibawahi oleh Wakil Rektor IV pada hari Kamis, 23 September 2021 melaksanakan Seminar dan Lokakarya Mata Kuliah Gabungan Universitas (MGU) Keislaman bertempat di Hotel 88 Banjarmasin, kegiatan ini rutin dilaksanakan 5 tahun sekali untuk memperbarui(update) kurikulum mata kuliah keislaman yang ada di Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari.

Narasumber dalam kegiatan ini yaitu Dr. H. M. Zainul, SE., MM. membawakan materi “Kebijakan Perguruan Tinggi dalam Penerapan MGU Keislaman di UNISKA”, Ir. Hj. Ana Zuraida, MP. membawakan materi “Implementasi Permendikbud Nomor 3 Tahun 2020 pada RPS MGU Keislaman), Dr. H. Abd. Rochim Al Audah, M.Ag. membawakan materi “Menguak Khazanah Keilmuan yang Monumental Melalui Karya Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari” dan Prof. Dr. H. Abdul Hafiz Ansary, MA. membawakan materi “Momentum Hidupkan Pemikiran Syekh Muhammad Aryad Al Banjari di Perguruan Tinggi”.

Rektor berharap dari kegiatan ini dapat membawa dampak baik bagi universitas maupun lulusan nantinya agar mempunyai ciri tersendiri dan dapat membawa berkah. Karya-karya Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari dapat digali dan dipelajari, dosen-dosen mata kuliah keislaman di UNISKA dapat menjadikan karya beliau sebagai referensi dan dapat memantapkan 11 SKS keislaman sebagai ciri UNISKA tersendiri.

Dr. H. Abd. Rochim Al Audah, M.Ag. salah satu narasumber pada kegiatan ini berharap UNISKA bisa mengikuti ajaran dan pemikiran Syekh Muhammad Aryad Al Banjari sehingga nantinya semua rujukan seluruh penelitian yang ada di nusantara itu adalah UNISKA yang juga dapat menjadi bank naskah, bank jurnal dari pemikiran Syekh Muhammad Aryad Al Banjari. Beliau menyatakan bahwa banyak masyarakat yang belum tahu cerita, ajaran dan karya Syekh Muhammad Aryad Al Banjari, salah satunya yaitu pikiran politik dan fatwa-fatwa beliau yang diserahkan ke Sultan menjadi Undang-Undang pada masanya.

H. Khairul Anam, SH., M.Kes., Ketua Pelaksana kegiatan ini mengharapkan agar masyarakat UNISKA mengenal Syekh Muhammad Aryad Al Banjari dan dari kegiatan ini diadakan penyusunan kurikulum dan RPS (Rencana Pembelajaran Semester) yang seragam. Begitu juga Dr. Galuh Nasrullah Mayang Sari Rofam, M.Ag. (Wakil Rektor IV UNISKA) juga ingin menghidupkan kembali mata kuliah keislaman dan dosen-dosen agar tidak salah langkah dalam menyusun RPS.

Ketua Badan Pengurus Yayasan, Drs. H. Budiman Mustafa dalam hal ini ingin mengimplementasikan kebiasaan bahwa begitu adzan semua kegiatan perkuliahan, rapat, dan lain lain dapat diberhentikan dan semua masyarakat UNISKA langsung ke masjid dan sholat berjamaah.

Peserta Seminar dan Lokakarya Mata Kuliah Gabungan Keislaman UNISKA