Yudisium Sarjana Fakultas Pertanian Tahun Akademik 2020/2021

Yudisium Fakultas Pertanian Tahun Akademik 2020/2021

Fakultas Pertanian Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari Banjarmasin melaksanakan Yudisium Sarjana Tahun Akademik 2020/2021 dengan jumlah lulusan 29 orang, 11 mahasiswa/i Program Studi Peternakan dan 18 mahasiswa/i Program Studi Agribisnis. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Kamis, 2 Desember 2021 bertempat di Montana Hotel Syariah Banjarbaru. Acara ini dihadiri oleh Ketua Badan Pengurus Yayasan, Rektor beserta Wakil Rektor 2 dan 4, serta Pejabat Struktural Fakultas Pertanian UNISKA.

Dekan Fakultas Pertanian, Dr. Ir. Aam Gunawan, MP. berharap mahasiswa/i yang diyudisium hari ini akan diterima oleh masyarakat dan dapat berkiprah baik sebagai wirausaha maupun bekerja di instansi pemerintah atau swasta. Rektor UNISKA, Prof. Abd. Malik, S.Pt., M.Si., Ph,D. menyatakan bahwa fakultas pertanian ini sampai kapanpun akan dibutuhkan dan akan terus ada, beliau berharap agar mahasiswa/i yang diyudisium hari ini akan mampu bertahan dalam merebut peluang-peluang pekerjaan karena sudah dibekali oleh dosen-dosen selama belajar di UNISKA. Dan akan lebih baik jika mempunyai keterampilan agar bisa berkreatifitas dalam usaha sebagai entrepreneur dan dapat membuka peluang usaha kerja sehingga dapat mengurangi angka pengangguran khususnya di wilayah Kalimantan Selatan.