Yudisium Sarjana Fakultas Kesehatan Masyarakat Tahun Akademik 2020/2021

Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari Banjarmasin melaksanakan Yudisium Sarjana Tahun Akademik 2020/2021 dengan jumlah peserta 236 mahasiswa/i Program Studi Kesehatan Masyarakat. Dilaksanakan pada hari Selasa, 30 November 2021 bertempat di Hotel Rattan Inn Banjarmasin. Acara ini dihadiri oleh Ketua Badan Pembina Yayasan, Ketua Badan Pengurus Yayasan, Rektor beserta para Wakil Rektor, Pejabat Struktural Fakultas Kesehatan Masyarakat UNISKA dan orang tua/kerabat yudisiawan dan yudisiawati.

Dekan Fakultas Kesehatan Masyarakat, Meilya Farika Indah, SKM., M.Sc. berharap mahasiswa/i yang diyudisium hari ini akan tangguh dan tidak putus asa dalam berjuang di masa depan nantinya untuk lulus di ujian yang sebenarnya yaitu di dunia kerja. Rektor UNISKA mengharapkan agar lulusan mampu berdaya saing di dunia kerja, apalagi dimasa pandemi Covid-19 ini. Dan akan lebih baik jika bisa berkreatifitas dalam usaha sebagai entrepreneur dan dapat membuka peluang usaha kerja sehingga dapat mengurangi angka pengangguran khususnya di wilayah Kalimantan Selatan.